Pages

Tuesday, April 30, 2019

Terlihat Kurusan, Rafael Tan Lagi Fokus Bikin Perut Sixpack

Suara.com - Aktor sekaligus penyanyi Rafael Tan terlihat lebih kurus saat menghadiri acara peluncuran JOXX The Series yang diadakan di kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Selasa (30/4/2019).

Kepada wartawan, dia membenarkan sedang rajin berolahraga untuk membentuk perut sixpack.

Rafael Tan saat ditemui di kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Selasa (30/4/2019). [Sumarni/Suara.com]
Rafael Tan saat ditemui di kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Selasa (30/4/2019). [Sumarni/Suara.com]

"Aku memang lagi senang banget olahraga, jadi 2019 goalnya aku sixpack. Cuma sekarang baru nongol dikit sixpack-nya belum nongol semua. Karena memang butuh waktu lama buat ngebentuk badan," ujar Rafael Tan.

Terhitung sudah empat bulan lelaki 32 tahun ini rutin berolahraga. Bahkan, dia sampai menggunakan jasa personel trainer.

"Iya kan pakai personel trainer, personel trainer ini yang ngasih masukan bahwa kalau pengin badan bagus, nggak cuma olahraga, tapi makanan juga dijaga," sambungnya lagi.

Rafael Tan saat ditemui di kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Selasa (30/4/2019). [Sumarni/Suara.com]
Rafael Tan saat ditemui di kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Selasa (30/4/2019). [Sumarni/Suara.com]

Untuk menghasilkan sixpack, personel SMASH ini biasanya nge-gym hingga melakukan gerakan kardio.

"Olahraga yang aku rutin setiap hari nge-gym. Kalau nggak ada waktu buat nge-gym paling lari sama jogging. Itu hampir setiap hari. Kalau pagi, perut kosong itu pasti kardio," tutur Rafael Tan.

Selain demi terlihat atletis, pemain Cinta Cenat Cenut itu juga mengaku sengaja berolahraga demi kesehatan.

Rafael Tan saat ditemui di kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Selasa (30/4/2019). [Sumarni/Suara.com]
Rafael Tan saat ditemui di kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Selasa (30/4/2019). [Sumarni/Suara.com]

"Karena memang kan semakin bertambahnya umur kita harus memperhatikan kesehatan juga. Salah satunya dengan olahraga. Yang dulu aku nggak olahraga sama sekali, sekarang aku nerapin pagi sebelum sarapan harus olahraga," pungkasnya.

Let's block ads! (Why?)

https://www.suara.com/entertainment/2019/04/30/140154/terlihat-kurusan-rafael-tan-lagi-fokus-bikin-perut-sixpack

No comments:

Post a Comment