loading...
Jumlah itu adalah tanda Geprek Bensu menjadi salah satu destinasi kuliner yang digemari masyarakat Indonesia. Tidak Hanya di Indonesia, merek kuliner ini pun terus melakukan ekspansi ke luar negeri seperti Hong Kong yang sudah buka pada tahun lalu.
Tidak hanya sampai di situ. Geprek Bensu juga berencana ekspansi hingga ke Taipei, Amsterdam, dan menambah 1 cabang lagi di Hong Kong.
Baca Juga:
“Kami memang baru berusia dua tahun, tapi selalu yakin Geprek Bensu yang merupakan produk asli Indonesia dapat dicintai oleh masyarakat luas. Rasa cinta konsumen ini adalah salah satu faktor kami untuk terus melakukan inovasi-inovasi baru sehingga brand terus berkembang seperti sekarang,” kata Ruben Onsu, pemilik Geprek Bensu.
Merayakan hari ulang tahunnya ini, sebagai bentuk apresiasi terhadap para karyawannya, Bensu—sapaan akrab Ruben Onsu—akan mengajak Best Employee dari semua outlet Geprek Bensu di seluruh Indonesia untuk menikmati liburan bersama di Bali. Setiap outlet diwakili oleh satu karyawan terbaik yang dipilih berdasarkan penilaian dari berbagai sisi oleh timnya.
Semua peserta yang terpilih akan menginap 3 hari 2 malam di salah satu resort mewah bintang 5 di Nusa Dua, Bali. Mereka juga diajak berkeliling dan melakukan berbagai kegiatan, seperti mengunjungi dan makan siang di Garuda Wisnu Kencana (GWK), serta bermain water sport di Tanjung Benoa.
Tidak hanya itu saja, sebagai puncak dari rangkaian ulang tahun yang ke-2 akan diadakan gala dinner untuk para karyawan terbaik ini. Nah di sini mereka akan di hibur oleh artis-artis ibukota seperti Nassar, Ayu Ting Ting, Delima KDI, Abi KDI, dan Musbro KDI. Sementara MC-nya adalah Gracia Indri dan Wendy Cagur.
“Saya sangat senang sekali bisa mengajak liburan karyawan-karyawan terbaik kami dari seluruh outlet dan ini akan menjadi agenda tahunan kami untuk terus memberikan apresiasi bagi karyawan kami yang berprestasi, mereka juga telah bekerja dengan sungguh-sungguh dan melayani konsumen dengan senyuman dan keramahan. Ini juga akan menjadi pemicu bagi karyawan lain dari seluruh outlet untuk terus berkembang dan menjadi lebih baik,” tutur Bensu.
Dalam menyambut bulan Ramadan, Geprek Bensu juga mempersembahkan menu khusus yakni Paket Geprek Bensu Nasi Bumbu Rendang. “Dengan harga yang terjangkau dan rasa lezat, semoga dapat dinikmati oleh seluruh lapisan masyarakat,” kata Bensu.
(alv)
No comments:
Post a Comment