Pages

Wednesday, February 20, 2019

Banjarmasin Target 750.000 Wisatawan Lokal dan 10.000 Wisman

loading...

IBU kota Kalimantan Selatan, Banjarmasin, berusaha untuk menarik wisatawan baik dalam maupun luar negeri dengan menggelar berbagai macam kegiatan. Aneka event itu baru saja diluncurkan di Balairung Soesilo Soedarman, Kementerian Pariwisata Republik Indonesia. Acara tersebut diharapkan bisa memacu sektor pariwisata di daerah.

Sebagai informasi, Banjarmasin menargetkan 750.000 dan mancanegara 10.000 berkunjung di kota yang dikenal dengan “kota seribu sungai” ini, seperti apa? Acara peluncuran calendar of events ini dihadiri oleh Wali Kota Banjarmasin Ibnu Sina dan juga Wakil Gubernur Kalimantan Selatan Rudy Resnawan.

Selain itu, turut hadir perwakilan dari Kedutaan Besar Irak dan Kedutaan Besar Denmark. Wali Kota Banjarmasin Ibnu Sina mengungkapkan adanya kegiatan calendar of events selama 1 tahun ini bisa memacu industri pariwisata di kota ini dan pihaknya pun menargetkan 750.000 wisatawan lokal dan mancanegara 10.000.

Baca Juga:

“Banjarmasin ingin melamar untuk menjadi Bali yang ke-11 karena berbasis sungai di Indonesia dan belum ada yang memiliki keindahan serupa. Kita harap bisa melampaui pencapaian tahun 2018 di mana tercatat ada 600.000 wisatawan Nusantara dan sekitar 3.000 wisatawan dunia, “ ujar Ibnu Sina kepada SINDO seusai peluncuran calendar of events yang diadakan di Balairung Soesilo Soedarman, Kementerian Pariwisata Republik Indonesia, belum lama ini.

Untuk memacu pertumbuhan pariwisata di kawasan Banjarmasin, Ibnu Sina mengungkapkan pihaknya ikut melibatkan atau bersinergi dengan teman netizen untuk lebih mengenalkan potensi wisata Banjarmasin di media sosial. Dalam programnya juga ikut meng-hire pelaku UMKM, termasuk pelaku industri kreatif lainnya agar semakin menggemakan hal ini, terutama bagi generasi muda.

“Zaman digital sekarang, kita tentu memanfaatkan media sosial untuk bisa diviralkan di media sosial. Potensi wisata di Banjarmasin ini karena generasi milenial sekarang yang dekat dengan media sosial kan harus menjadi sasaran untuk target kunjungan pariwisata ke depan,” katanya.

Lebih lanjut, Ibnu Sina pun berharap agar siapa pun terutama masyarakat Indonesia dari wilayah lain, Jawa, Sumatera, dan Kalimantan sendiri harus tahu kota seribu sungai ada di Banjamasin, lalu kemudian budaya sungai dan sebagainya. Karena itu mereka minta dukungan investor dan semua pihak terkait agar target pendapatan dan geliat untuk wisata Banjarmasin semakin baik.

Beberapa acara yang akan dilaksanakan di Banjarmasin, antara lain Banjarmasin Sasirangan Festival yang dilaksanakan pada 8-10 Maret 2019, Festival Jukung Bungas Indonesia pada 27 April 2019, Ramadhan Cake Fair yang dilaksanakan pada 4 Mei sampai 3 Juni 2019, Festival Jukung Hias Tanglong pada 21 September 2019, Banjarmasin Nite Carnival pada 23 September 2019, dan masih banyak lagi acara lainnya yang akan diadakan di Banjarmasin.

(don)

Let's block ads! (Why?)

https://lifestyle.sindonews.com/read/1380653/156/banjarmasin-target-750000-wisatawan-lokal-dan-10000-wisman-1550717394

No comments:

Post a Comment