Pages

Friday, June 7, 2019

Cerita Baim Wong dan Paula Verhouven Lebaran Pertama Jadi Suami Istri

Suara.com - Pasangan selebriti Baim Wong dan Paula Verhoeven merayakan Hari Idul Fitri untuk pertama kalinya sebagai suami-istri. Di perayaan lebaran pertamanya Baim Wong dan Paula Verhouven mengundang siapapun yang ingin silahturahmi.

"Ini pertama saya merayakan lebaran bareng Paula sebagai suami istri. Ada senang dan capeknya. Tahun lalu kami masih pacaran, tapi ya kerja," kata Baim Wong, Jumat (7/6/2019).

Namun bukan di rumahnya sendiri, Paula Verhoeven dan Baim Wong mengundang silahturahmi di rumah orangtuanya, Johnny Wong dan Kartini Atmadja Martha, di di Jalan Teuku Cik Di Tiro, Menteng, Jakarta Pusat. Hal itu lantaran keluarganya tidak mudik ke Purwakarta.

"Biasanya ke Purwakarta, cuma karena mama sakit, jadi saudara-saudara yang pada ke sini," ungkap Baim Wong.

Lebaran pertama Baim Wong pun dijalani dengan romantis bersama Paula Verhoeven. Keduanya menghabiskan malam takbiran di Jakarta dengan bermain kembang api.

"Kami takbiran dan lebaran di Jakarta. Malam takbiran kami bermain kembang api, besoknya salat Ied di rumah Paula," sambung Baim Wong.

Baim Wong dan Paula Verhoeven (Wahyu Tri Laksono/Suara.com)
Baim Wong dan Paula Verhoeven (Wahyu Tri Laksono/Suara.com)

"Setelah salat Ied, kami makan-makan di rumah. Sore hari di lebaran pertama, baru ke rumah yang di Menteng," timpal Paula Perhoeven.

Walau jadwal kegiatannya padat, Paula Verhoeven dan Baim Wong senang menjalaninya bersama. Semakin istimewa karena lebaran ini Paula Verhoeven sedang berbadan dua.

"Lebaran ini berkah. Senang banget karena ada suami dan baby dalam perut. Benar-benar berkah luar biasa," tutur Paula Verhoeven yang dibenarkan Baim Wong.

Let's block ads! (Why?)

https://www.suara.com/entertainment/2019/06/07/170348/cerita-baim-wong-dan-paula-verhouven-lebaran-pertama-jadi-suami-istri

No comments:

Post a Comment