Pages

Wednesday, July 17, 2019

Disney Incar Harry Styles untuk Pangeran Eric di Little Mermaid

loading...

LOS ANGELES - Film live action Little Mermaid sepertinya bakal menjadi salah satu remake paling kontroversial yang pernah dibuat Disney. Belum menjalani proses syuting, susunan casting untuk film ini sudah menuai kontroversi dari kalangan penggemar mereka.

Kontroversi bermula ketika studio itu mengumumkan Halle Bailey akan berperan sebagai Ariel si Putri Duyung. Belum reda kontroversi itu, kini Disney dikabarkan akan menggandeng Harry Styles untuk berperan sebagai Pangeran Eric, pria yang menjadi pujaan hati Ariel.

Menurut sejumlah laporan, Harry sedang dalam negosiasi awal untuk peran ini, tapi belum ada kesepakatan yang tercapai. Menurut Movie Web, semuanya sepertinya berjalan ke satu arah. Jelas bahwa Disney ingin film ini menjadi film yang sangat musikal. Halle memulai kariernya sebagai penyanyi R&B. Sedangkan, Harry, selain kariernya bersama One Direction, juga memiliki karier soloyang sukses. Jadi, dia jelas punya sisi musik dan tampang. Namun, Harry masih relatif baru di dunia akting.

Baca Juga:

Hingga saat ini, Harry belum pernah tampil di layar lebar dengan musik. Dia memang membintangi film karya Christopher Nolan, Dunkirk, pada 2017. Di film tersebut, dia berperan sebagai seorang tentara Perang Dunia II. Para penggemar memuji aktingnya di film tersebut. Harry juga menjadi salah satu calon kuat untuk memerankan tokoh Elvis Presley di film biopic yang akan digarap Luz Bachmann. Untuk peran tersebut, dia bersaing dengan Ansel Elgort dan Austin Butler. Austin yang akhirnya terpilih untuk memerankan Elvis.

Dengan kondisi tersebut, tawaran untuk memerankan tokoh Pangeran Eric di Little Mermaid tentu tidak akan disia-siakan Harry. Setidaknya, itu akan mengobati lukanya karena gagal mendapatkan peran Elvis. Jika Harry akhirnya terpilih untuk memerankan Pangeran Eric, dia akan bergabung bersama Halle, Mellissa McCarthy (Ursula), Jacob Tremblay (Flounder) dan Awkwafina (Scuttle). Sementara, sampai saat ini, belum ada kabar tentang aktor yang akan memerankan Raja Triton dan Sebastian si Kepiting.

Little Mermaid akan disutradarai Rob Marshall. Lin-Manuel Miranda akan menciptakan musik baru untuk film yang diadaptasi dari animasi klasik Disney pada 1989 itu. Sedangkan penata musik dari film animasi asli Little Mermaid, Alan Menkin, akan kembali untuk meng-update soundtrack-nya. Belum diketahui kapan live action Little Mermaid akan dirilis.

Little Mermaid adalah salah satu dari rangkaian usaha Disney untuk me-remake animasi klasik mereka. Tahun ini, mereka melepas tiga film live action dari animasi klasik itu, yaitu Dumbo, Aladdin dan The Lion King. Tahun depan, mereka akan meluncurkan Mulan. Setelah itu, masih banyak rencana Disney untuk membuat ulang film animasi klasik mereka, kecuali Pocahontas. Disney dikabarkan tidak akan membuat ulang film tersebut.

(alv)

Let's block ads! (Why?)

https://lifestyle.sindonews.com/read/1421249/158/disney-incar-harry-styles-untuk-pangeran-eric-di-little-mermaid-1563366958

No comments:

Post a Comment