Suara.com - Presenter sekaligus desainer kondang Ivan Gunawan mengaku menjaga pita suaranya sebaik mungkin menjelang konser drama musikal bertajuk Ivan Gunawan Live on Stage, Story of My Life.
Igun--begitu Ivan biasa disapa--bahkan sampai memeriksakan diri ke Rumah Sakit (RS) THT & Bedah Ciranjang.
"Kalau saya tipenya kalau ada masalah dengan kesehatan saya, saya langsung cek, perbaiki. Saya kemarin jelang konser cek suara dulu, ke THT di Ciranjang," ujar Ivan Gunawan di kawasan Kapten P. Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Jumat (5/7/2019).
"Itu diindoskopi, segala macem karena kemarin kan abis selesai syuting sahur, pola tidur berubah terus ya ngecek suara," ujarnya lagi.
Hal lain yang tak kalah penting kata Igun adalah istirahat yang cukup. Meskipun, dia juga saat ini mulai rutin minum vitamin.
Igun juga mengaku kini dirinya sudah pantang menyantap gorengan. "Jangankan makan gorengan, saya aja nggak makan nasi," ucapnya.
Seperti diketahui, Raffi Ahmad yang merupakan rekan Ivan Gunawan belum lama ini mengeluhkan suaranya hampir habis.
Suami Nagita Slavina itu sampai disarankan menjalani operasi dan rehat sementara dari seluruh aktivitasnya di panggung hiburan Tanah Air.
https://www.suara.com/entertainment/2019/07/05/150449/ivan-gunawan-sambangi-dokter-tht-jelang-konser-drama-musikal
No comments:
Post a Comment