Suara.com - Konser Ari Lasso yang bertajuk Perjalanan Panjang Ari Lasso, yan rencananya akan dilaksanakan pada malam ini, Rabu (16/10/2019), di The Hall Kasablanka, Jakarta Selatan batal digelar.
Pihak promotor Optimus One mengaku pembatalan terjadi lantaran ada kesalahan teknis.
"Optimus One dengan berat hati mengumumkan pembatalan konser perjalanan panjang Ari Lasso yang sedianya akan dilakukan tanggal 16 oktober 2019 di The Kasablanka, karena alasan teknis dari pihak Optimus One selaku promotor," kata Rachmat dari rilis yang diterima Suara.com.
Pihak promotor berjanji akan segera mengembalikan uang dari tiket yang telah dibeli para calon penonton konser.
"Dengan pemberitahuan ini juga kami memohon maaf untuk semua pihak yang terkait pada konser ini, dan kami akan mengembalikan uang tiket yang sudah terbeli," ucapnya.
Proses pengembalian tiket akan dilakukan dalam waktu dekat. Setelah pihak promotor mendata semua para pembeli tiket.
"Proses pengembalian dana tiket akan kami segera umumkan dan akan dikirim di email masing-masing pembeli. Langkahnya setelah kami Optimus One mendapatkan semua datanya dari Bookmyshow selaku partner platform tiket kami," sambungnya.
Sebelumnya, Ari Lasso telah meminta maaf terlebih dahulu soal pembatalan konser tersebut lewat Instagram pribadinya. Sang pelantun Hampa itu juga tak bisa berbicara banyak mengenai pembatalan konsernya.
“Teman-teman penggemar Ari Lasso, terumata yang sudah memebeli tiket konser 'Perjalanan Panjang' nanti malam, saya minta maaf dari lubuk hati yang paling dalam. Hanya itu yang bisa saya sampaikan karena saya tidak bisa tampil di acara tersebut," ucap Ari Lasso.
https://www.suara.com/entertainment/2019/10/16/183733/konser-ari-lasso-batal-promotor-janjikan-kembalikan-uang-tiket-secepatnya
No comments:
Post a Comment