Pages

Sunday, October 13, 2019

Vakum di Musik, Gita Gutawa Jadi Guru Bahasa Indonesia?

Suara.com - Setelah lulus mengemban pendidikan S2 di London, Aluna Sagita Gutawa atau yang lebih dikenal dengan nama Gita Gutawa sudah jarang terlihat di layar kaca.

Kabarnya putri konduktor Erwin Gutawa itu sedang menjalani profesi barunya sebagai seorang guru. Bahkan dia mengajar di sebuah perusahaan teknologi edukasi yang menyediakan fasilitas sistem pembelajaran daring, implementasi pendidikan jarak jauh.

"Aku kebetulan mengajar bahasa Indonesia. Banyak pilihan pelajaran. Aku sendiri memutuskan mau banget mengajar bahassa Indonesia. Padahal ini itu pertama kali banget aku ngajar sih," kata Gita Gutawa saat di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat beberapa waktu yang lalu.

Vadi Akbar dan Gita Gutawa tampil acara pembukaan Castle Burg Welterode, Jerman, 15 September lalu. [istimewa]
Vadi Akbar dan Gita Gutawa tampil acara pembukaan Castle Burg Welterode, Jerman, 15 September lalu. [istimewa]

Perempuan 26 tahun itu, mengaku tertarik mengajar Bahasa Indonesia karena banyak orang yang meremehkan aturan dalam berbahasa Indonesia.

"Bahasa Indonesia itu sangat penting. Kadang pun banyak yang meremehkan mungkin karena sudah biasa ngomong. Jadi, aturan mungkin banyak yang suka dilupakan," ungkapnya.

Meski mengaku baru sekali mengajar, Gita Gutawa sangat menikmati menjadi seorang guru. Dia dapat bekerja sambil belajar.

"Tapi menyenangkan materi-materinya sangat menarik sekali. Jadi, kita sebenarnya baca juga. Jadi kita kayak belajar lagi sebenarnya," jelas Gita Gutawa.

Let's block ads! (Why?)

https://www.suara.com/entertainment/2019/10/13/161631/vakum-di-musik-gita-gutawa-jadi-guru-bahasa-indonesia

No comments:

Post a Comment