Pages

Tuesday, January 14, 2020

Kondisi Terikini Anak Anji, Usai Jalani Operasi Selama 2 Jam

Suara.com - Di tengah keceriaan liburan bersama sang istri di Singapura, Anji sekeluarga mendapat kabar menyedihkan. Anak bungsunya, Sigra Umar Narada mengalami kecelakaan hingga harus dilakukan operasi di pelipis kanannya.

Anji dan istri, Wina Natalia pun kembali ke Jakarta pagi tadi dan langsung bergegas menuju rumah sakit tempat si bungsu dirawat. Anji pun menjelaskan anaknya harus dibius total dan dijahit di bagian luka yang cukup dalam tersebut.

"Sekarang sudah sadar, tadi operasi mulai sekira jam 13.00 WIB. Kondisinya sekarang masih yang lemas gitu. Masih diam aja, tapi sudah melek dan boleh makan. Sebenarnya kekhawatiran saya lebih ke anak saya kan autis, dia harus dibius total," tutur Anji, saat ditemui di RS Mitra Keluarga Cibubur, Jawa Barat, Selasa (14/1/2020).

Sebab, sehari-hari, si bungsu memang miliki banyak pantangan makanan. Mulai dari gluten, gula, hingga coklat. Anji pun mengkhawatirkan kandungan obat bius memiliki efek tertentu bagi anaknya.

"Ada pengaruhnya nggak ya anestesinya, karena kan anak autis itu banyak pantangannya," sambungnya.

Anji bersama istri, Wina Natalia dan tiga anaknya. [Instagram]
Anji bersama istri, Wina Natalia dan lima anaknya. [Instagram]

Operasi sendiri berjalan lancar sekira dua jam total sejak proses observasi dimulai. Namun, Anji mengaku tidak tahu berapa banyak luka jahitan di pelipis kanan Sigra.

"Dokternya nggak bilang ke istri saya (berapa jahitan), takut kali ya, takut istri saya semaput (pingsan). Kayaknya banyak juga deh itu, soalnya dalam juga, sampai kelihatan putih gitu, panjang juga ada kayaknya 5cm," ujar Anji.

Let's block ads! (Why?)

https://www.suara.com/entertainment/2020/01/14/175500/kondisi-terikini-anak-anji-usai-jalani-operasi-selama-2-jam

No comments:

Post a Comment