Suara.com - Setelah mendapatkan perundungan oleh seorang warganet, putra angkat Ruben Onsu, Betrand Peto dilarang menggunakan media sosial.
Hal tersebut dibenarkan oleh Ponco, salah seorang manajemen Ruben Onsu, usai memberikan keterangan di Direktorat Kriminal Khusus Polda Metro jaya pada Rabu, (15/1/2020).
"Nggak boleh main sosmed dia (Betrand Peto)," kata Ponco.
Di sisi lain, kata Lena Simanjuntak selaku tim kuasa Betrand Peto, alasan Ruben Onsu melaporkan seorang warganet lantaran wajah anak sambungnya itu diganti menjadi wajah hewan.
"Yang dilaporkan adalah foto (wajah Betrand diganti hewan) itu. Ini masih lanjutan yang itu," kata Lena.
Menurut Lena, pihaknya telah mengetahui pelaku perundungan, yang masih di bawah umur. Namun Ruben Onsu masih merahasiakan identitas remaja tersebut.
"Sudah (tahu pelaku perundungan). Cuma kalau untuk pelakunya kami belum bisa kasih informasi apa-apa. Masih disimpan dulu," jelasnya.
Sebagaimana diketahu pada Desember 2019 lalu, Ruben Onsu sempat mengatakan bahwa dirinya siap melaporkan 28 akun yang telah melakukan perundungan terhadap Betrand Peto.
Bahkan salah satu akun tersebut adalah miliki seorang artis ternama Indonesia yang belum dibeberkan identitasnya.
https://www.suara.com/entertainment/2020/01/15/184000/mengalami-penghinaan-betrand-peto-dilarang-gunakan-media-sosial
No comments:
Post a Comment