Pages

Wednesday, October 24, 2018

Ada Bioskop 'Misbar' untuk Pencinta Film di The 90s Festival 2018

Jakarta: Promotor Akselerasi Entertainment untuk kali keempat menggelar pentas nostalgia The 90's Festival. Khusus untuk tahun ini, selain menggelar empat panggung akan ada satu spot khusus untuk para pencinta film yaitu misbar atau populer dengan bioskop gerimis bubar.

"Kami akan membuka area baru di sana yang kami namakan misbar. Penonton bisa menikmati makanan di food court sambil menonton film-film 90-an. Kami bikin bioskop 90-an di sana," papar Arinda Mentari Putri selaku Head Partnership Akselerasi Entertainment di Foodism, Kemang, Jakarta Selatan, Rabu, 24 Oktober 2018.

Misbar adalah istilah yang digunakan oleh para penonton yang menonton film layar tancap alias bioskop luar ruangan. Konsep ini diadakan untuk menghidupkan kembali nuansa era 90-an.

Tahun ini, The 90's Festival mengusung empat panggung musik seperti tahun sebelumnya. Bedanya, untuk tahun ini pihak promotor menghadirkan dua musisi luar negeri yakni boyband asal Inggris Blue dan grup musik rock asal Kanada The Moffats.

Untuk tahun ini The 90's Festival mengusung tema Back to Future. "Dekorasi akan berhubungan dengan, istilahnya masa lalu yang kami hadirkan di masa sekarang," jelas Arinda.

Lineup musisi tanah air tahun ini masih menghadirkan Sheila on 7, disusul penampilan Padi Reborn, Java Jive, Lingua, Be3, Bunga, Kidnap Katrina, Iwa K, Sweet Martabak, Protonema, Funky Kopral, /rif, Fatur & Nadila, Dian Permana & Deddy Dhukun (2D), Wayang, Tic Band, Sket, Bayou, serta Cherry Bombshell.

Tiket The 90's Festival dibagi menjadi dua bagian yakni Festival Rp550.000 dan Superfestival Rp1.400.000. Tiket dapat diakses melalui laman www.the90sfestival.com. Arinda mengatakan untuk kuota tiket tidak ada penambahan jika telah habis dan tidak ada penjualan tiket melalui offline maupun on the spot.

The 90's Festival digelar pada 10 November 2018 bertempat di Gambir Expo Kemayoran Jakarta.

(ELG)

Let's block ads! (Why?)

http://hiburan.metrotvnews.com/musik/VNxqM6Bb-ada-bioskop-misbar-untuk-pencinta-film-di-the-90s-festival-2018

No comments:

Post a Comment