Pages

Sunday, April 28, 2019

Teriakkan Spoiler Avengers: Endgame, Pria Hong Kong Babak Belur

loading...

HONG KONG - Para penggemar film Marvel yang menantikan Avengers: Endgame sebagian besar sudah tahu bagaimana cara menghindari spoiler film ini sebelum menontonnya. Ada yang memilih menonton di jam tayang pertama di hari pembukaannya, ada yang memilih menjauhi media sosial ataupun menjauhi pencarian dengan kata kunci terkait Avengers: Endgame sekaligus berita-beritanya di Internet. Namun, itu tidak serta merta membuat mereka jauh dari spoiler film tersebut.

SINDOnews.com pernah merekomendasikan agar penonton lebih baik menutup telinga mereka ketika berada di bioskop untuk menyaksikan film tersebut. Jika Anda bukan penonton di jam awal film itu dan harus menunggu giliran, Anda tetap harus waspada. Memasang earphone dengan musik yang memenuhi pendengaran Anda adalah salah satu tips terbaik ketika Anda sedang menuggu jam tayang Avengers: Endgame sesuai tiket Anda. Mengapa?

Di Hong Kong, seorang pria terpaksa menerima akibat dari perbuatannya yang iseng meneriakkan spoiler film itu ketika dia keluar dari studio tempatnya menonton Avengers: Endgame. Penonton di jam berikutnya yang tidak terima terhadap ulahnya itu pun ramai-ramai memukuli pria tersebut.

Baca Juga:

Dikutip dari AsiaOne, sebuah foto memperlihatkan pria itu berdarah-darah akibat dipukuli para fans Avengers: Endgame. Insiden ini dilaporkan terjadi di sebuah bioskop di Causeway Bay, Hong Kong. Foto itu memicu diskusi dengan fans mengklaim pria itu sudah mendapatkan ganjaran yang pantas dia terima. Ada juga yang mengatakan mereka puas melihat foto tersebut.

Disney biasanya sangat merahasiakan film-film Marvel, tapi produksi Avengers: Endgame ini lebih dari sekadar biasa. Trailer dan iklan di televisi film ini hanya mengungkap sedikit dari cerita Avengers: Endgame. Ini menyebabkan orang-orang masuk bioskop tanpa tahu banyak tentang plot film ini. Menurut Screen Rant, bukan hanya fans yang tidak tahu apa-apa karena hanya pemeran Tony Stark/Iron Man, Robert Downey Jr., yang membaca seluruh skrip film itu. Duo sutradara Avengers: Endgame, Anthony dan Joe Russo, awalnya bahkan berbohong soal judul film itu. Begitu film ini mendekati perilisannya, duo ini meluncurkan kampanye #DontSpoilTheEndgame, tapi sepertinya tidak semua orang tahu.

Dikutip dari Movie News, Avengers: Endgame menyapu dunia dan diperkirakan akan meraup USD1 miliar dalam debut globalnya di box office. Proyek Marvel Studios itu sudah menghancurkan rekor hari pembukaan di pasar domestik dengan dengan meraup USD156,7 juta atau USD38 juta lebih besar dari pendapatan hari pertama Star Wars: The Force Awakens pada 2015. Fans garis keras telah memulai rencana menonton kembali film ini sementara yang lainnya masih menunggu untuk bisa menyaksikan film ini untuk kali pertama setelah presale tiket ini memecahkan rekor.

Avengers: Endgame adalah kulminasi 11 tahun perjalanan Marvel Cinematic Universe (MCU) dan sejauh ini, reponsnya positif. Film ini mendapatkan A+ dari CinemaScore dan 96% Fresh Rating dari Rotten Tomatoes. Dengan demikian semua orang seharusnya bisa masuk bioskop tanpa mendapatkan spoiler beberapa menit sebelum mereka bisa menontonnya.

(alv)

Let's block ads! (Why?)

https://lifestyle.sindonews.com/read/1399638/158/teriakkan-spoiler-avengers-endgame-pria-hong-kong-babak-belur-1556438514

No comments:

Post a Comment