Pages

Friday, March 8, 2019

J.K. Rowling Suite, Kamar Ini Jadi Serbuan Fans Harry Potter

loading...

Alohomora! Begitu kamar nomor 552 di Hotel Balmoral terbuka, kalian para Potterhead pasti seneng banget. Yup, kamar yang diberi nama J.K. Rowlingsuiteitu adalah kamar tempat Rowling nulis novel Harry Potter. Kayak gimana, sih, kamarnya? Langsung cek aja di bawah.

Seri ketujuh novel Harry Potter,Harry Potter and the Deathly Hallowsselesai ditulisJoane Kathleen “J.K.” Rowling pada 11 Januari 2007 di kamar Hotel Balmoral. Sebagai penandanya, Rowling menandatangani patung torso Dewa Hermes yang berada di kamar hotel tempatnya menginap.

Baca Juga:

Hotel Balmoral adalah salah satu hotel berbintang lima di Inggris. Lokasinya di ujung jalan Prince Street, Kota Edinburgh, Skotlandia. Hotel berarsitektur kuno yang udah berumur ribuan tahun tersebut merupakan salah satu tempat yang diserbu para Potterhead, penggemar Harry Potter. Itu karena J.K. Rowling, pengarang novel Harry Potter, selama enam bulan menginap di Hotel Balmoral buat nyelesain nulis seri terakhir novel Harry Potter.

Sebagai bentuk penghormatan terhadap Rowling atas karyanya yang mampu “menyihir” orang-orang di berbagai belahan dunia, kamar tempat Rowling menginap dan menyelesaikan menulis novel Harry Potter diberi nama J.K. Rowlingsuite. Selain itu, pengetuk pintu kamar tersebut dibuat berbentuk burung hantu yang terbuat dari kuningan. Kita tahu bahwa burung hantu merupakan salah satu hewan yang ada dalam dunia sihir ciptaan Rowling.

J.K. Rowling Suite, Kamar Ini Jadi Serbuan Fans Harry Potter

Sumber foto:https://www.theweek.co.uk/87801/the-balmorals-jk-rowling-suite-luxury-with-a-touch-of-magic/misteraladin

Let's block ads! (Why?)

https://lifestyle.sindonews.com/read/1385171/166/jk-rowling-suite-kamar-ini-jadi-serbuan-fans-harry-potter-1552094865

No comments:

Post a Comment