Pages

Tuesday, November 5, 2019

Di Depan Ribuan Jemaah, Dewi Sandra Bicara soal Beratnya Berhijrah

Suara.com - Ribuan orang berbondong-bondong sambangi Masjid Raya Kebayoran Residence, Tangerang Selatan, Selasa (5/11/2019). Meski diguyur hujan, masyarakat antusias menyimak kajian yang digelar oleh kelompok Kajian Musawarah yang dicetuskan oleh Dude Harlino, Arie Untung dan rekan artis lainnya.

Dewi Sandra, salah seorang pengisi kajian sebelum acara inti lantas membicarakan tema hijrah. Ia kemudian bertanya pada masyarakat, apa niat mereka sebenarnya datang ke majelis ilmu tersebut.

Sejumlah artis seperti Dewi Sandra, Fenita Arie, Dhini Aminarti, dan Vebby Palwinta mengikuti acara Kajian Musyawarah di Masjid Raya Kebayoran Residence, Bintaro, Selasa (5/11/2019). [Instagram]
Sejumlah artis seperti Dewi Sandra, Fenita Arie, Dhini Aminarti, dan Vebby Palwinta mengikuti acara Kajian Musyawarah di Masjid Raya Kebayoran Residence, Bintaro, Selasa (5/11/2019). [Instagram]

"Ini yang harus dijawab dengan jujur, hanya orang jujur dengan Allah, yang cita-citanya dikabulkan Allah. Jangan-jangan datang ke sini karena seru, karena ramai, atau datang karena fansnya UAS (Ustaz Abdul Somad) foto-foto," ujar Dewi Sandra dalam Kajian Akbar di Masjid Kebayoran, Bintaro, Tangerang Selatan, Selasa, (5/11/2019) sore.

"Masih ada yang harus dipertanyakan dan kita masih jauh dari hijrahnya Nabi Muhammad SAW. Ngakunya followers beliau, ada di sini followers Korea? Masyaallah. Bangga dan berkarakter kan keliatan ngefans (Korea) banget. Kita ngaku ngefans Nabi Muhammad SAW, tapi karakter berubah nggak? Jangan-jangan hanya ucapan saja," sambung istri Agus Rahman ini.

Dewi Sandra menambahkan, ia juga belum sempurna dalam berhijrah. Hijrah adalah perjuangan bagi setiap orang.

"Hijrah is not easy. Hijrah itu perjuangan, jangan pernah berhenti untuk belajar," jelas artis 39 tahun ini.

Di akhir kajian, pelantun "Kapanlagi Bilang I Love You" itu menegaskan hijrah bukan perlombaan lari. Baginya hijrah bukanlah marathon.

Dewi Sandra (Wahyu Tri Laksono/Suara.com)
Dewi Sandra (Wahyu Tri Laksono/Suara.com)

"Jadi ini adalah proses yang panjang, this is not marathon. Ayo, kita harus semangat," tutur Dewi Sandra.

Dalam acara Kajian Musawarah bersama Ustad Abdul Somad, sejumlah selebriti anggota Kajian Musawarah juga ikut memberikan pengalamannya berhijrah. Selain Ustaz Abdul Somad, Ustaz Adi Hidayat dan sejumlah ustaz lain direncanakan mengisi majelis ilmu yang dimulai sejak ba'da ashar. Hujan yang mengguyur usai ibadah salat maghrib pun tak menggemingkan niat masyarakat untuk beranjak.

Let's block ads! (Why?)

https://www.suara.com/entertainment/2019/11/05/194000/di-depan-ribuan-jemaah-dewi-sandra-bicara-soal-beratnya-berhijrah

No comments:

Post a Comment