Jakarta: Jika aktor lain cenderung malu-malu ketika ditanya mengenai peran James Bond, tidak demikian dengan Henry Cavill. Pemeran Superman ini justru merasa dirinya sangat sempurna untuk memerankan agen mata-mata itu.
Kepercayaan diri Henry semakin tinggi setelah ikut membintangi film Mission: Impossible - Fallout. Henry merasa sudah bisa membuktikan dirinya mampu berperan di film laga.
"Aku akan sangat senang melakukannya. Aku pikir James Bond akan menjadi peran yang menyenangkan. Ini karakter orang Inggris dan itu keren," kata Henry Cavill seperti dikutip Contactmusic.
"Aku senang memainkan peran orang Inggris. Aku tidak sering memerankan orang Inggris. Jadi iya, aku akan sangat senang dengan peluang itu dan jika mereka memintaku, aku akan bilang iya," lanjutnya.
Henry sebenarnya pernah menjajal audisi untuk peran James Bond pada 2005, tapi gagal. Sutradara Martin Campbell saat itu merasa Henry masih terlalu muda untuk memerankan James Bond.
Kala itu, usia Henry masih 22 tahun. Sekarang dia berusia 35 dan punya segudang pengalaman di dunia film.
"Mungkin Henry Cavill masih terlalu muda untuk peran itu. Dia berusia 22 tahun saat kami menggelar audisi untuk Casino Royale, tapi mungkin dia masih bisa menjadi James Bond di masa depan," kata Martin.
Daniel Craig kembali melanjutkan peran agen mata-mata asal Inggris itu di film Bond 25 yang akan tayang 2019. Dengan begitu, Craig tercatat sudah lima kali tampil sebagai James di film.
(ELG)
No comments:
Post a Comment