Pages

Saturday, September 29, 2018

Lagu-lagu Dewa 19 Favorit Dul Jaelani

Dul Jaelani. (Foto: Medcom.id/Cecylia Rura)

Jakarta: Abdul Qodir Jaelani, bungsu dari pasangan Ahmad Dhani dan Maia Estianty tampaknya mewarisi bakat bermusik kedua orangtuanya. 

Pada 30 Agustus 2018, Dul baru merilis single Taklukkan Cinta yang diakuinya dirilis tanpa campur tangan Maia dan Dhani. Lagu ini dirilis di bawah naungan label 401, mengusung warna musik EDM dan berkiblat pada musik Coldplay era sekarang dan Imagine Dragons. Sebelumnya, Dul sempat merilis karya musik bergenre grunge bersama grup musik Backdoor.

Dul yang saat ini berusia 18 tahun punya ambisi tersendiri, yaitu untuk mengikuti jejak sang ayah - Ahmad Dhani - yang mulai mencuri perhatian kala merilis karya bersama Dewa 19, saat berusia 19 tahun. Bicara soal Dewa 19, Dul mengaku ada tiga lagu Dewa 19 yang memikat hatinya. Tiga lagu itu adalah:

1. Lagu Cinta

"Saya pernah menangis dengan lagu itu," kata Dul singkat.

Lagu Cinta adalah singel dari album kelima berjudul Bintang Lima. Album ini dirilis pada 30 April 2000 dan sekaligus memperkenalkan Once sebagai vokalis baru pengganti Ari Lasso dan Tyo Nugros sebagai penabuh drum baru Dewa 19. Dapat dikatakan, saat itu Dewa 19 memberi angin segar di era musik 90-an dengan formasi band baru.

2. Satu

"Itu sangat-sangat spiritual," jelasnya.

Satu menjadi nomor lagu ketiga dalam album studio ketujuh Dewa 19 bertajuk Laskar Cinta yang dirilis pada 2004. Lagu ini sempat dijadikan soundtrack untuk sinetron sebuah stasiun televisi swasta Kusebut Namamu (2006). 

3. Aku Disini Untukmu

"Sangat alternatif rock," seru Dul.

Aku Disini Untukmu masuk dalam album keempat Dewa 19 berjudul Pandawa Lima yang dirilis pada 1997. Saat itu, posisi vokalis masih dipegang Ari Lasso. 

Baca juga: Dul Berambisi Ikuti Jejak Musikal Ahmad Dhani Saat Bentuk Dewa 19

(ASA)

Let's block ads! (Why?)

http://hiburan.metrotvnews.com/musik/nN95v3EN-lagu-lagu-dewa-19-favorit-dul-jaelani

No comments:

Post a Comment