Pages

Thursday, February 28, 2019

Glenn Fredly Bantu Musisi Mudahkan Distribusi Karya Pakai Cara Ini

Suara.com - Penyanyi Glenn Fredly meluncurkan sebuah aplikasi musik digital bernama MusikBagus. Aplikasi tersebut diharapkan bisa mendukung pelaku industri musik.

"Jadi aplikasi ini merupakan salah satu jawaban untuk membantu mengembangkan ekosistem musik kita yang selama ini belum menguntungkan para musisi sepenuhnya," kata Glenn dalam jumpa pers Musik Bagus di Teater Salihara, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Kamis (28/2/2019).

Glenn Fredly dan Yovie Widianto [Suara.com/Ismail]
Glenn Fredly dan Yovie Widianto [Suara.com/Ismail]

Lewat aplikasi tersebut, mantan kekasih Aura Kasih itu ingin mengubah mekanisme pasar yang selama ini dinilai terlalu fokus pada industrinya saja. Dia mau para musisi lebih sejahtera.

"Jadi kalau selama ini paling diuntungkan label, kami mau balik itu jadi pencipta lagu yang paling diuntungkan," ujar Glenn.

Glenn Fredly di jumpa pres 'Konser Tanda Mata Untuk Slank' di Jalan Gunawarman, Jakarta Selatan, Kamis (14/9/2017). [suara.com/Ismail]
Glenn Fredly di jumpa pres 'Konser Tanda Mata Untuk Slank' di Jalan Gunawarman, Jakarta Selatan, Kamis (14/9/2017). [suara.com/Ismail]

Tak hanya mempermudah para musisi mendistribusikan karya ke para pendengar, Glenn juga menyampaikan bahwa aplikasi ini juga akan membuat para penikmat musik lebih fleksibel dalam mendapatkan informasi terbaru seputar dunia musik Tanah Air.

"Jadi ada beberapa opsi dalam aplikasi, seperti Musikologi, Musikalisme, dan Musik Rilis," ujar dia.

Untuk merealisasikan itu semua, pelantun Kasih Putih itu bekerja sama dengan Bumi Entertainment dan Musikologi Digital Kreasi.

Let's block ads! (Why?)

https://www.suara.com/entertainment/2019/03/01/064141/glenn-fredly-bantu-musisi-mudahkan-distribusi-karya-pakai-cara-ini

No comments:

Post a Comment