Pages

Monday, January 13, 2020

Nyanyi Lagu Bollywood, Rossa Diprotes Warganet

Suara.com - Penyanyi Rossa ikut tampil dalam acara Konser Raya 25 Tahun Indosiar yang berlangsung Sabtu (11/1/2020) malam. Yang bikin spesial, Rossa malam itu menyanyikan lagu India dari sebuah film Bollywood terkenal, Dhoom:3 berjudul "Dhoom Machale".

Tampil malam itu, Rossa tampil cantik mengenakan sari, pakaian khas India, berwarna ungu. Rossa juga tampil diiringi beberapa penari, sehingga penampilan penyanyo 41 tahun itu terlihat layaknya sebuah film Bollywood.

Penampilan Rossa di Konser Raya 25 Tahun Indosiar. [YouTube]
Penampilan Rossa di Konser Raya 25 Tahun Indosiar. [YouTube]

Namun sayangnya, penampilan Rossa rupanya mendapat kritikan dari para penggemar film Bollywood. Sebuah akun Instagram pecinta film Bollywood, @zonabollywood menganggap Rossa terlalu banyak salah kata atau lirik dalam menyanyikan lagu tersebut.

"Maaf Banget Yah Teh Oca, Orang India Pasti Kebingungan Teteh Ngomong Apa," tulis caption akun @zonabollywood, di samping mengunggah video penampilan Rossa.

Rupanya, pendapat akun tersebut dibenarkan banyak warganet. Bahkan ada seorang warganet yang mengaku berdarah India, melihat penampilan Rossa sangat hancur.

"Gue sebagai orang India nggak ikhlas. Bukan berantakan lagi tapi huancurrr..," kata pemilik akun @fariedachmad_.

"Is is dia yang nyanyi aku yang malu," ujar pemilik akun @vinnyyy.a.

"Maksain banget sih kreatifnya. Sudah tahu nggak bisa, tetap nyanyi juga. Efeknya bikin sakit telinga. Gue sebagai penikmat musik Bollywood jadi sedih kalau ada artis profesional nyanyi macam begini," timpal pemilik akun @amelliaamell.

Meski begitu, tak sedikit juga warganet yang membela Rossa.

"Nggak apa-apa lah min, namanya juga bukan orang Hindi. Orang Hindi juga kalau nyanyi lagu Indonesia berantakan," komentar akun @julofficial93.

"Setidaknya sudah berusaha," ujar pemilik akun @ddeds99.

"Nggak apa-apa min, dia kan memang bukan pecinta Bollywood. Jadi wajar nggak bisa ngmong bahasa India," timpal akun @mila_jalebi.

Let's block ads! (Why?)

https://www.suara.com/entertainment/2020/01/13/181000/nyanyi-lagu-bollywood-rossa-diprotes-warganet

No comments:

Post a Comment