Suara.com - Band NOAH kembali menyapa para penggemarnya dengan album baru yang bertajuk Keterkaitan Keterikatan. Namun masih saja ada penggemar yang membandingkan musik NOAH saat ini dengan Peterpan.
Hal tersebut tentu saja menggelikan bagi Ariel dkk. Pasalnya, setiap menyuguhkan album baru, NOAH selalu mencoba menyuguhkan musik yang baru dan lebih segar.
"Yang paling lucu sih sebenarnya gini (ada penggemar yang bilang), 'kok beda yah dari Peterpan'. Saya bilang ya masa mau sama? Kami kan bikin album mau berubah, mau lebih baik," kata Ariel NOAH, yang diamini personel NOAH lainnya di kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara, Kamis (12/9/2019).
Ariel melanjutkan, "kami melakukan hal sama setiap tahunnya takutnya bosan. Bikin musik dan bisa berhenti, karena itu kami pengin bikin sesuatu yang beda."
Selain itu, Ariel NOAH tahu betul bahwa rilisnya album NOAH terbilang lamban. Namun ia memastikan album terbaru NOAH dapat menunjukan karakter perbedaan dari album-album sebelumnya.
"Yang namanya band, yang kita tahu itu karakternya di album. Album itu menandakan perpindahan perubahan mereka. Karena sudah lima tahun nggak keluarin album juga," jelas Ariel NOAH.
Setidaknya di album baru ini menjadi sebuah proses pendewasaan grup band yang digawangi Ariel, David dan Lukman.
"Selain itu, kami juga masih ingin memelihara karakter itu. Dalam satu periode ini, orang bisa lihat proses pendewasaan temanya," tutupnya.
https://www.suara.com/entertainment/2019/09/13/134500/rilis-album-baru-noah-ogah-disamakan-dengan-peterpan
No comments:
Post a Comment